Mengutip Bu Eti, teman saya di Sumbawa, corona aja bermutasi terus. Mutasi kerjanya kapan?
Tulisan ini sudah setahun disimpan di draft. Sekarang akhirnya bisa di-publish juga. Yeay!
Cerita saya di Sumbawa saya abadikan di buku ini. Yang mau beli silakan japri *numpang promo* |
Sudah 4 tahun 3 bulan suami tinggal di Sumbawa untuk bekerja. Saya dan Si Kecil sendiri baru hampir tiga tahun di sana karena kami menyusul suami enam bulan setelah dia pindah.
Kenapa enggak langsung ikut? Karena saya dulu masih kerja, saya butuh waktu untuk resign. Anak juga masih bayi. Selain itu, dengan suami pindah duluan, dia bisa mengenal lingkungan sekitar dulu dan menyiapkan tempat tinggal yang nyaman untuk kami. Because I was about to face a major change: dari ibu bekerja menjadi ibu rumah tangga, dari kota besar ke kota kecil, plus hidup mandiri jauh dari keluarga dan teman-teman.
Baca sampai habis, ya, untuk tahu akhir cerita mutasi ini!