25 February 2018

Resep: Asinan Rambutan, Mangga Muda, dan Nanas


Berdasarkan pengamatan saya melalui dunia maya, kayaknya asinan rambutan lagi hits, ya, di Jakarta? Sebagai penggemar buah dan asinan, saya sebenarnya pernah pesan salah satu merek asinan rambutan di Instagram. Sayang, karena saya pilih cara pengirimannya lewat Go-Send Same Day, asinannya baru sampai sore dan sudah basi :(. Sayang banget jadi enggak kemakan, padahal sebenarnya lokasi si penjual enggak terlalu jauh dengan rumah saya waktu di Jakarta.

Di Sumbawa kayaknya enggak ada yang jual asinan rambutan gini. Keterbatasan memang melahirkan kreativitas, ya? Jadi saya coba bikin sendiri mumpung di Sumbawa lagi musim rambutan.

Seperti biasa, sebagai ibu rumah tangga baru yang masih belajar masak, saya membandingkan  beberapa resep dulu di Cookpad, tapi kemudian resepnya saya modifikasi dengan bahan yang ada. Hasilnya? Saya, sih, suka. Segerr dimakan dingin-dingin!

Ini resep hasil modifikasi saya. Simpel, kok, caranya.


Bahan Asinan Rambutan:


  • 1/2 ikat rambutan, kupas, buang bijinya, potong dua daging buahnya
  • 1 buah nanas kecil (misalnya nanas batu), kupas, potong-potong kotak
  • 1 buah mangga muda, kupas, iris-iris
  • 1 buah jeruk Lumajang (bisa diganti jeruk Medan, Pontianak, atau jeruk sejenisnya, kalau bisa yang asam), peras, ambil airnya
  • 1 buah jeruk nipis, peras, ambil airnya
  • 1 1/2 sdt air asam Jawa (boleh diskip)
  • 3 sdt gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 1 buah cabai merah
  • 1 buah cabai rawit
  • 200 ml air matang

Cara Membuat Asinan Rambutan:

  1. Ulek kasar cabai merah dan cabai rawit.
  2. Panaskan air, gula, garam, air asam, dan cabai ulek sampai mendidih. Matikan api dan biarkan dingin.
  3. Tambahkan air jeruk Lumajang dan jeruk nipis. Tes rasa.
  4. Masukkan rambutan, nanas, dan mangga muda. Aduk rata. Simpan di kulkas sampai dingin.
  5. Asinan siap dinikmati selagi dingin. Segar!

Tips:

  • Air jeruk Lumajang dan air asam Jawa boleh tidak dipakai. Saya hanya memanfaatkan jeruk yang kebetulan asam dan sisa air asam Jawa yang ada
  • Kuah asinan tidak perlu dibuat terlalu banyak karena setelah dicampur dengan buah dan disimpan nanti buahnya akan mengeluarkan air sehingga kuahnya jadi lebih banyak dengan sendirinya
  • Saya bikin kuahnya agak manis. Kalau mau pedas tinggal tambahkan cabai rawitnya, kalau mau asam bisa kurangi gulanya.

Selamat mencoba!

1 comment:

Pendapat Anda?